Di era modern ini, masyarakat kian dimudahkan untuk melakukan berbagai aktifitas. Mulai dari yang simple, hingga yang sulit semuanya dapat dilakukan melalui genggaman tangan. Salah satunya adalah kemudahan berbelanja. Kemudahan berbelanja ini menjadi salah satu yang terbaik di era modern ini. Membeli mobil contohnya.
Membeli sebuah mobil saat ini menjadi kebutuhan utama bagi masyarakat Indonesia. Mobil bukan lagi dianggap sebagai barang mewah, tetapi menjadi alat transportasi yang cukup penting dan sudah beralih menjadi kebutuhan utama. Mengapa? Mobil dinilai memiliki banyak sekali manfaat. Mulai dari nilai investasi, transportasi, hingga penambah gengsi semata.
Membeli mobil saat ini pun tidak lagi mengharuskan seseorang untuk mendatangi dealer resmi. Untuk membeli sebuah mobil baru, kamu pun ditawarkan oleh berbagai referensi yang bisa dijadikan sebelum benar-benar membeli mobil baru. Era modern ini membuat Kamu dapat membeli mobil baru lewat berbagai cara. Tak percaya? Lewat artikel ini, Carmudi Indonesia ingin memberikan informasi tempat pembelian mobil baru yang bisa Kamu gunakan.
Ada beberapa cara yang dapat digunakan. Carmudi Indonesia akan membeberkan secara detail lewat apa saja Kamu dapat melakukan pembelian mobil baru. Agar tidak terlalu lama, yuk kita bahas bersama.
Dealer
Tempat yang satu ini menjadi tempat yang paling umum bagi masyarakat Indonesia membeli sebuah mobil baru. Dealer resmi dari setiap Agen Pemegang Merk (APM) merupakan lokasi terbaik dan utama bagi Kamu yang hendak membeli mobil baru. Di dealer ini Kamu akan ditemui oleh tenaga penjual untuk memberikan pandangan seputar mobil yang Kamu beli.
Di dealer ini calon pembeli juga dapat melihat-lihat secara detail mengenai mobil-mobil yang ada di dealer tersebut. Jika Kamu sudah menjatuhkan pilihan, Kamu akan ditawarkan untuk mencicipi mobil tersebut dengan melakukan test drive di dealer tersebut. Mendatangi dealer merupakan cara paling mudah untuk membeli sebuah mobil baru.
Pameran
Kamu juga dapat membeli sebuah mobil baru melalui sebuah pameran. Hampir sama dengan dealer, dalam pameran ini Kamu juga dapat melihat-lihat secara detail mobil yang dipajang. Ada juga tenaga penjual yang menawarkan dan memberikan informasi mengenai harga dan skema pembayaran yang cocok dengan Kamu. Bedanya, Kamu hanya dapat melihat beberapa model saja yang dipajang di pameran ini. Kamu biasanya juga tidak dapat mencicipi mobil yang akan dibeli melalui test drive karena tidak adanya unit test drive dan keterbatasan lahan.
Marketplace
Marketplace atau yang kerap disebut sebagai situs jual beli online juga menjadi salah satu cara yang dapat dilakukan oleh Kamu yang sedang ingin membeli sebuah mobil baru. Di situs jual beli online ini, Kamu dapat melihat berbagai mobil baru yang dijual. Ada beberapa kelebihan yang ditawarkan oleh marketplace ini, Kamu tidak perlu membuang banyak waktu untuk membeli mobil baru.
Kamu hanya perlu menentukan mobil yang akan dibeli, dan Kamu cukup mencantumkan nomor telfon Kamu untuk nantinya dihubungi oleh tenaga penjual. Kelebihan lain dari situs jual beli mobil online ini adalah Kamu dapat dengan mudah melakukan perbandingan spesifikasi dan harga yang ditentukan. Salah satu marketplace yang dapat Kamu gunakan untuk membeli mobil baru adalah Carmudi Indonesia.
Situs ini tidak hanya menawarkan mobil bekas saja, Kamu juga dapat melakukan pembelian mobil baru lewat situs www.carmudi.co.id. Di situs ini, Kamu juga akan dibantu segala macam prosesnya mulai dari skema kredit, penentuan unit, syarat mudah, hingga kecepatan yang diberikan oleh tim Carmudi Indonesia. Nah, beberapa tempat berikut dapat Kamu gunakan untuk membeli mobil baru.
Semoga bermanfaat guys. Sedikit tips dari Carmudi, sebelum membeli mobil baru usahakan Kamu sudah menentukan jenis mobil apa yang akan dibeli. Dengan begitu, Kamu tidak akan bingung dalam menentukan pilihan.
Jika Kamu masih bingung mau beli mobil baru yang mana, coba cek link di sini.
Untuk urusan harga pasaran mobil baru, silahkan buka link di sini.
.
Artikel ini memiliki afiliasi dengan: